Wednesday, May 1, 2019

Kenali Penyebab Timbulnya Lenting Dan Cara Mengatasinya

Kenali Penyebab Timbulnya Lenting Dan Cara Mengatasinya


Lenting adalah kulit melepuh yang muncul pada kulit, berbentuk gelembung yang mengandung cairan dengan ukuran yang bervariasi. Ukuran lepuhan ini dari kecil seperti kepala peniti sampai diameter lebih dari 1 cm. Lenting biasanya terbentuk di tumit, telapak kaki, tapi juga bisa terbentuk di tangan ketika bersepeda tanpa sarung tangan. Setiap orang bisa terkena lenting, khususnya atlet. Gejala ini dapat menghampiri orang dari segala usia. Tanda - tanda dan gejala paling umum dari kulit yang terkena lenting adalah kulit kemerahan dan terasa seperti terbakar, yang kemudian disertai rasa nyeri pada kulit.

Kebanyakan lenting sembuh sendiri setelah 3 - 7 hari tanpa pengobatan. Namun temui dokter jika anda menemukan gejala seperti :
  • Lenting anda sangat menyakitkan.
  • Lenting terus menerus datang kembali.
  • Anda mencurigai lenting anda terinfeksi, misalnya berisi nanah berwarna kuning atau hijau, dapat menyebabkan nyeri, kemerahan, dan panas.
  • Jika anda memiliki lenting ditempat - tempat yang tidak biasa, seperti di kelopak mata, didalam mulut, atau jika lenting muncul setelah anda terbakar sinar matahari, luka bakar parah, melepuh, atau anda meyakini gejala - gejala tersebut merupakan reaksi alergi atau iritasi setelah paparan kimia atau zat lainnya.

Penyebab paling umum dari timbulnya lenting adalah karena adanya gesekan antara pakaian atau perlengkapan olahraga dengan kulit dalam waktu lama. Hal ini akan menyebabkan kulit paling luar terkelupas dari bawah dan dipenuhi cairan. Selain itu, menggunakan alat tertentu yang tidak cocok juga dapat menyebabkan lecet dan lenting. Faktor - faktor lain bisa termasuk kulit lembab, kaki datar, luka bakar, penyakit yang menyebabkan lenting seperti peradangan interstitial dibawah jempol dan jari kaki.


Seseorang akan berisiko lebih tinggi mendapatkan lenting, jika :
  • Menggaruk kulit anda untuk waktu yang lama.
  • Paparan api, uap, atau menyentuh sesuatu yang panas.
  • Cuaca yang sangat dingin.
  • Paparan penyebab iritasi atau alergi.

Berikut ini merupakan perubahan gaya hidup dan pengobatan rumahan yang dapat membantu anda untuk mengobati dan mencegah lenting, yaitu :
  • Gunakan kapur untuk menjaga kaki tetap kering.
  • Hindari menggaruk atau menggosok kulit yang terdapat lenting.
  • Gunakan kaus kaki ketika memakai sepatu.
  • Gunakan sepatu yang pas dan nyaman.
  • Hindari memakai sepatu atau melakukan aktivitas berat sampai lenting sembuh.


Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com


Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search