Wednesday, August 28, 2019

Ciclopirox : Obat Untuk Mengobati Infeksi Jamur Pada Kulit

Ciclopirox : Obat Untuk Mengobati Infeksi Jamur Pada Kulit


Jamur kulit adalah istilah yang sering digunakan untuk menyebut infeksi jamur yang terjadi pada kulit. Dalam keadaan normal, ada beberapa jenis jamur yang ditemukan pada kulit manusia. Namun, jika jumlahnya berlebihan jamur kulit dapat menyebabkan terjadinya keretakan pada kulit atau bila daya tahan tubuh lemah, jamur kulit juga dapat menyebabkan infeksi.


Ada berbagai jenis jamur yang dapat menginfeksi manusia dan secara umum dibagi dalam 2 jenis yaitu :
  • Golongan dermatofita seperti spesies tricophyton, microsporum, dan epidermophyton.
  • Golongan non dermatofita seperti candida.

Golongan dermatofita dapat menyebabkan infeksi kulit dari kulit kepala hingga kulit kaki dan kuku. Sementara itu, spesies candida lebih sering menyerang daerah lipatan kulit seperti lipatan paha atau lipatan payudara. Tidak semua orang rentan mengalami infeksi jamur kulit.


Kondisi berikut ini dapat membuat seseorang lebih rentan mengalami lipatan kulit, yaitu :
  • Tinggal didaerah dengan iklim yang lembab.
  • Mudah berkeringat.
  • Mengenakan pakaian ketat yang yang tidak mudah menyerap keringat.
  • Adanya gangguan daya tahan tubuh.
  • Tinggal serumah dengan penderita penyakit kulit.


Salah satu obat yang sering digunakan untuk mengatasi infeksi jamur pada kulit adalah ciclopirox. Ciclopirox merupakan obat antijamur yang bekerja dengan menghentikan pertumbuhan jamur. Obat ini digunakan untuk mengobati infeksi jamur yang terjadi pada kulit seperti kurap dan kutu air diantara jari kaki. Obat ini juga digunakan untuk mengobati kondisi kulit kepala tertentu seperti dermatitis seboroik. Ciclopirox adalah obat yang hanya boleh digunakan pada area kulit saja. Oleskan tipis - tipis pada area kulit yang terinfeksi. Jangan lupa cuci tangan anda setelah menggunakan obat ini.

Gunakan obat ini secara teratur setidaknya 2 kali sehari untuk mendapatkan manfaat yang optimal. Jangan membungkus, menutup, atau membalut kulit yang terinfeksi kecuali atas anjuran dari dokter. Jangan gunakan obat ini pada area mata, hidung, mulut, atau didalam vagina. Jika anda terkena obat pada daerah - daerah tersebut, segera bilas dengan air yang banyak. Ciclopirox merupakan salah satu jenis obat yang paling baik jika disimpan pada suhu ruangan. Jauhkan dari paparan sinar matahari langsung dan jangan menyimpannya pada tempat yang lembab.


Dosis ciclopirox untuk orang dewasa
  • Obat ini dapat digunakan setidaknya 2 kali sehari. Oleskan tipis - tipis pada area kulit yang terinfeksi jamur.


Dosis ciclopirox untuk anak - anak
  • Belum ditemukan dosis obat ciclopirox untuk anak - anak. Obat ini mungkin mengandung zat berbahaya apabila dipaaki oleh anak - anak.


Efek samping

Berikut ini merupakan beberapa efek samping yang mungkin terjadi akibat penggunaan obat ciclopirox, yaitu :
  • Reaksi alergi
  • Gatal
  • Kemerahan
  • Rasa terbakar ringan
  • Iritasi pada kulit
  • Perubahan warna atau perubahan lain pada kuku




Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search