Monday, July 15, 2019

Exemestane : Obat Untuk Mengobati Penyakit Kanker Payudara

Exemestane : Obat Untuk Mengobati Penyakit Kanker Payudara


Kanker payudara merupakan tumor ganas yang terbentuk pada jaringan disekitar payudara. Tumor ganas sendiri merupakan sekumpulan sel kanker yang berkembang secara cepat ke jaringan disekitarnya atau menyebar ke bagian tubuh yang lebih jauh. Penyakit ini paling banyak terjadi pada wanita, tetapi pria juga dapat terserang kanker jenis ini. Salah satu obat yang sering digunakan untuk mengobati penyakit kanker payudara adalah exemestane. Exemestane merupakan obat yang digunakan dalam pengobatan kanker payudara jenis tertentu (seperti kanker payudara reseptor hormone positif) pada wanita setelah menopause. Obat ini jarang digunakan oleh wanita yang sedang dalam masa subur atau berusia subur.

Exemestane juga digunakan untuk mencegah terjadinya kembali kanker payudara. Beberapa jenis kanker payudara berkembang secara cepat karena pengaruh hormone alami estrogen. Exemestane bekerja dengan cara menurunkan produksi kadar estrogen yang diproduksi tubuh dan memperlambat pertumbuhan kanker payudara. Dosis exemestane diberikan berdasarkan usia, berat badan, kondisi medis, dan respon pasien terhadap pengobatan. Karena obat ini dapat diserap melalui kulit dan paru - paru, maka wanita yang sedang hamil maupun wanita yang berpotensi hamil dilarang menyentuh maupun menghirup serbuk dari obat ini. Exemestane paling baik disimpan pada suhu ruangan. Jauhkan dari sinar matahari langsung dan jangan menyimpannya pada tempat yang lembab.


Dosis exemestane untuk orang dewasa

Dosis dewasa untuk kanker payudara :
  • Untuk kanker payudara tahap awal dan tahap lanjut, dosis rekomendasi : 25 mg diminum sekali sehari setelah makan.

Dosis exemestane untuk anak - anak
  • Hingga saat ini belum ditemukan dosis dari exemestane untuk pasien anak - anak. Obat ini mungkin memiliki zat yang berbahaya jika dikonsumsi oleh anak - anak.


Efek samping

Sama seperti jenis obat - obatan lain, exemestane juga memiliki efek samping. Tetapi, tidak semua orang dapat mengalami efek samping akibat menggunakan obat exemestane. Berikut ini merupakan beberapa efek samping yang dapat terjadi akibat dari penggunaan obat exemestane, yaitu :
  • Wajah memerah dan panas
  • Rambut rontok
  • Nyeri pada sendi
  • Kelelahan
  • Berkeringat yang tidak biasa
  • Mual
  • Diare
  • Pusing
  • Kesulitan tidur
  • Sakit perut




Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search