Thursday, February 28, 2019

Kenali Penyakit Endoftalmitis

Kenali Penyakit Endoftalmitis


Apakah anda mengalami mata kuning atau mata merah pada jaringan mata anda ? Jika demikian, anda patut waspada, karena bisa jadi anda mengalami endoftalmitis. Endoftalmitis adalah peradangan parah yang terjadi pada jaringan bagian dalam mata. Peradangan biasanya disebabkan oleh infeksi bakteri atau jamur. Kondisi ini jarang disebabkan oleh virus atau protozoa. Endoftalmitis steril dapat terjadi sebagai reaksi dari patahan lensa yang tertinggal didalam mata setelah operasi katarak atau obat - obatan yang disuntikkan ke dalam mata.

Endoftalmitis jarang ditemui, hanya terjadi pada 2 - 15% dari seluruh kasus. Rata - rata angka tahunan adalah sekitar 5 dari 10.000 pasien rawat inap. Pada kasus unilateral, mata kanan lebih cenderung terinfeksi dibandingkan dengan mata kiri, mungkin disebabkan oleh reaksi proksimal terhadap aliran darah arteri langsung dari arteri innominata kanan menuju arteri carotid kanan.

Gejala endoftalmitis yang paling umum adalah kehilangan penglihatan dan rasa nyeri. Gejala lainnya bervariasi, tergantung pada penyebab infeksi mata :

  • Endoftalmitis pasca operasi.
  • Penyebab utama dari kondisi ini adalah infeksi bakteri setelah operasi katarak. Masalah serius ini dapat menyebabkan kehilangan penglihatan.
  • Gejala sedikit bervariasi, tergantung apakah infeksi terjadi di awal, atau terlambat yang terjadi berbulan - bulan setelah operasi.
  • Gejala awal dapat meliputi : Penurunan drastic pada penglihatan, Nyeri pada mata yang memburuk setelah operasi, Mata merah, serta kelopak mata membengkak.
  • Endoftalmitis pasca traumatis. Gejala yang disebabkan oleh cedera mata yang masuk biasanya dramatis : Penurunan drastic pada penglihatan, Nyeri pada mata yang memburuk setelah operasi, mata merah, serta kelopak mata yang membengkak.
  • Endoftalmitis hematogen. Kondisi ini terjadi saat infeksi menyebar melalui aliran darah dan menetap di mata. Gejala dapat muncul bertahap dan cukup ringan.

Berikut merupakan hal - hal yang dapat memicu atau memperparah kondisi anda :

  • Bakteri : N. meningitidis, staphylococcus aureus, S. epidermidis, S. pneumonia, dan sebagainya.
  • Virus : Herpes simplex virus.
  • Jamur : Candida spp. Fusarium.
  • Parasit : Toxoplasma gondii, Toxocara.

Ada banyak faktor untuk endoftalmitis, yaitu :
  • Trauma pada mata.
  • Operasi mata.
  • Suntikan intra ocular.
  • Infeksi pada liran darah.


Perawatan Dan Pengobatan Untuk Endoftalmitis

Perawatan untuk penyakit ini tergantung pada :
  • Penyebab endoftalmitis.
  • Kondisi penglihatan pada mata yang terpengaruh.


Apabila kondisi ini disebabkan oleh infeksi bakteri, pilihan meliputi salah satu atau beebrapa perawatan berikut :
  • Antibiotik intravitreal. Antibiotik disuntikkan langsung kedalam mata. Biasanya sebagian vitreous diambil untuk memberikan ruang untuk antibiotic.
  • Kortikosteroid. Dokter dapat menyuntikkan kortiko steroid kedalam mata anda untuk mengurangi peradangan dan mempercepat pemulihan.
  • Antibiotik intravena. Antibiotik disuntikkan kedalam urat dan dapat diberikan untuk pasien dengan infeksi berat.
  • Antibiotik topikal. Antibiotik dapat diberikan pada permukaan mata apabila terdapat infeksi luka yang menyertai endoftalmitis.
  • Vitrektomi. Cairan vitreous pada bagian mata yang terinfeksi dikeluarkan dan diganti dengan cairan steril. Hal ini biasanya dilakukan apabila kehilangan penglihatan sangat parah dimana pasien hampir mengalami kebutaan.

Berikut adalah gaya hidup dan pengobatan rumahan yang dapat membantu anda mengatasi endoftalmitis yaitu :
  • Jika anda pernh menjalani operasi katarak, anda dapat mengurangi risiko infeksi. Ikuti petunjuk dokter untuk perawatan mata setelah operasi.
  • Untuk mencegah endoftalmitis yang disebabkan oleh trauma pada mata, gunakan pelindung mata di tempat kerja dan selama olahraga kontak.




Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com


Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search