Saturday, February 23, 2019

Ketahui Manfaat Dan Efek Samping Suplemen Klorofil Bagi Kesehatan

Ketahui Manfaat Dan Efek Samping Suplemen Klorofil Bagi Kesehatan


Beberapa tahun yang lalu, di Indonesia sempat booming minuman dan suplemen klorofil. Minuman dan suplemen klorofil begitu disukai kala itu karena diyakini mengandung berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh manusia. Suplemen klorofil dapat ditemukan dalam bentuk bubuk maupun cairan. Pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai manfaat suplemen klorofil bagi kesehatan tubuh manusia beserta efek sampingnya bagi kesehatan tubuh.

Klorofil adalah zat hijau daun yang umumnya terdapat pada tumbuhan atau sayuran hijau. Ada beberapa kandungan yang terdapat didalam klorofil, yaitu vitamin dan antioksidan. Manfaat klorofil pada tumbuhan adalah untuk membantu proses fotosintesis. Pada manusia, klorofil memiliki beberapa manfaat bagi tubuh. Masyarakat biasa mengkonsumsi klorofil dalam bentuk makanan dan suplemen kesehatan. Pada klorofil dalam bentuk suplemen, biasanya terdapat beberapa zat tambahan, seperti tembaga dan natrium.

Ada dua bentuk klorofil yang terjadi secara alami, yaitu klorofil a dan klorofil b. Namun klorofil jenis a merupakan jenis yang paling penting dan banyak terdapat dalam tanaman. Klorofilin merupakan turunan korofil yang diperoleh dari campuran sodium dan tembaga garam yang berasal dari klorofil. Klorofil dapat larut dalam lemak, sementara klorofilin dapat larut dalam air dan biasanya digunakan dalam beberapa pengobatan alternative.

Berikut ini merupakan beberapa contoh sumber makanan yang mengandung klorofil, yaitu :

  • Bayam
  • Sawi hijau
  • Brokoli
  • Kubis hijau
  • Teh hijau
  • Kacang hijau
  • Peterseli
  • Kacang polong
  • Daun bawang
  • Dan sayuran hijau lainnya

Klorofil merupakan salah satu sumber makanan yang memiliki berbagai nutrisi yang penting bagi tubuh, diantaranya adalah :

  • Vitamin A
  • Vitamin C
  • Vitamin E
  • Vitamin K
  • Beta karoten
Klorofil juga sarat akan kandungan antioksidan, serta mengandung berbagai mineral penting, seperti magnesium, zat besi, kalium, kalsium, dan asam lemak esensial.

Manfaat dan Efek Samping Klorofil

Klorofil merupakan bagian tanaman yang banyak mengndung antioksidan yang berkhasiat untuk membantu proses penyembuhan pada beberapa jenis luka. Klorofil biasa dikonsumsi dalam bentuk cairan atau minuman. Hal ini dikarenakan klorofil memiliki sifat yang mudah dicerna oleh tubuh. Makanan yang mengandung klorofil sangat sehat karena mengandung berbagai jenis vitamin dan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh untuk memabntu menjaga fungsi system kardiovaskular, otot, dan kesehatan pada saraf.

Berikut ini merupakan beberapa manfaat klorofil, yaitu :


1. Membantu proses pembentukan sel - sel darah merah serta dapat mencegah anemia

Klorofil dapat membantu dalam memulihkan dan pembentukan sel - sel darah merah. Klorofil bekerja pada tingkat molekuler dan seluler serta memiliki kemampuan untuk regenerasi tubuh kita. Klorofil kaya akan enzim hidup yang dapat membantu dalam pembersihan darah serta meningkatkan kemampuan darah untuk membawa oksigen lebih banyak ke seluruh tubuh.

2. Melawan penyakit kanker

Klorofil memiliki manfaat untuk melawan penyakit kanker. Kandungan yang ada didalam klorofil mampu menghambat pertumbuhan kanker. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa klorofil bisa menurunkan risiko dan mengobati kanker pada tikus percobaan.

3. Meredakan nyeri pancreatitis

Klorofil baik dikonsumsi oleh para penderita pancreatitis kronis. Hal ini dikarenakan manfaat klorofil yaitu apat meredakan nyeri atau rasa sakit pada penderita pancreatitis kronis. Akan tetapi, cara mengkonsumsinya melalui metode intravena yang dilakukan oleh tenaga medis.

4. Meningkatkan system kekebalan tubuh

Klorofil dapat membantu memperkuat dinding sel dan system kekebalan tubuh secara keseluruhan dengan menghubungkannya kealam basa-nya, dimana bakteri anaerob yang dapat menyebabkan penyakit tidak dapat bertahan hidup di lingkungan basa tersebut.

Efek samping penggunaan klorofil bagi tubuh yaitu :

  • Masalah pencernaan, misalnya diare atau sembelit.
  • Feses atau tinja berwarna hijau, kuning, atau hitam.
  • Kulit gatal - gatal atau terbakar jika terkena sinar matahari.



Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com


Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search