Monday, July 15, 2019

Trihexyphenidyl : Obat Untuk Mengobati Gejala Penyakit Parkinson

Trihexyphenidyl : Obat Untuk Mengobati Gejala Penyakit Parkinson


Penyakit Parkinson merupakan gangguan atau kelainan yang terjadi pada system saraf. Parkinson adalah penyakit yang mempengaruhi system saraf pada otak manusia yang memproduksi dopamine. Penyakit ini menyebabkan degenerative saraf pusat sehingga terjadi ketidakseimbangan neurotransmitter di otak dan menyebabkan seseorang terkena tremor atau kekakuan dalam pergerakan tubuh. Parkinson merupakan penyakit yang menyebabkan gangguan pergerakan, bahkan dalam kasus yang parah, penyakit ini dapat menyebabkan ketidak mampuan dalam beraktivitas. Kelainan pada system saraf ini akan terjadi terus menerus dan selama bertahun - tahun.

Jika tidak segera ditangani, seorang penderita penyakit Parkinson akan mengalami penurunan kualitas dan daya hidup karena tidak dapat melakukan aktivitas sebagaimana mestinya. Pada dasarnya, seseorang yang telah mengalami penyakit Parkinson tidak dapat disembuhkan secara total. Namun, penanganan serius oleh tim dokter dan pengobatan yang tepat dapat membantu mengendalikan pergerakan tubuh penderita Parkinson agar tetap dapat beraktivitas. Salah satu obat yang sering digunakan dalam pengobatan penyakit Parkinson adalah trihexyphenidyl.

Trihexyphenidyl merupakan obat yang digunakan untuk mengobati gejala penyakit Parkinson atau gerakan lainnya yang tidak bisa dikendalikan yang disebabkan oleh efek samping dari obat psikiatri tertentu. Obat ini membantu menurunkan rasa kaku pada otot, keringat berlebih, dan produksi saliva, serta mebantu meningkatkan kemampuan berjalan pada penderita Parkinson. Trihexyphenidyl termasuk kedalam kelas obat antiklonergik yang bekerja dengan cara menghalangi zat alami tertentu yaitu acetylcholine. Meski demikian, obat ini tidak dapat membantu maslaah pergerakan diluar kontrol yang disebabkan oleh tardive dyskinesia, dan justru dapat memperburuk kondisi.


Dosis trihexyphenidyl untuk orang dewasa

Dosis trihexyphenidyl untuk gejala ekstrapiramidal pada orang dewasa :
  • Dosis awal 1 mg sekali sehari, dapat ditingkatkan menjadi 5 - 15 mg perhari terbagi dalam 3 - 4 dosis.

Dosis trihexyphenidyl untuk penyakit Parkinson :
  • Dosis awal : 1 mg per hari. Dosis dapat ditambah 2 mg dalam interval 3 - 5 hari.
  • Dosis maksimal : 6 - 10 mg/hari dalam 3 - 4 dosis terpisah.


Dosis trihexyphenidyl untuk anak - anak
  • Dosis anak - anak dari obat trihexyphenidyl belum ditentukan. Konsultasikan dengan dokter dan apoteker anda untuk mendapatkan penjelasan lebih lanjut.


Efek samping

Berikut ini merupakan beberapa efek samping yang umum terjadi akibat penggunaan obat trihexyphenidyl yaitu :
  • Kering pada mulut.
  • Bola mata membesar atau pandangan kabur.
  • Lelah atau pusing.
  • Sulit buang air kecil dan sembelit.
  • Gugup atau cemas.
  • Gangguan pada perut.
  • Keringat berkurang.




Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search