Monday, July 15, 2019

Doxycycline : Obat Untuk Mengatasi Berbagai Infeksi Akibat Bakteri

Doxycycline : Obat Untuk Mengatasi Berbagai Infeksi Akibat Bakteri


Banyak sekali penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri. Jenis penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri umumnya merupakan jenis penyakit kulit. Salah satu penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri adalah jerawat. Jerawat terjadi karena adanya sumbatan pada pori - pori kulit yang disebabkan oleh sel kulit mati. Sel kulit yang mati tersebut mengundang bakteri masuk kedalam pori - pori kulit sehingga menimbulkan jerawat. Salah satu obat yang dapat digunakan untuk mengatasi jerawat adalah doxycycline. Doxycyclin merupakan obat golongan antibiotic tetrasiklin yang memiliki kegunaan untuk mengatasi berbagai macam infeksi akibat bakteri, termasuk bakteri penyebab jerawat. Obat ini juga digunakan untuk mengobati malaria dan mengobati kondisi kulit rosasea.

Doxycycline bekerja dengan cara menghentikan pertumbuhan bakteri. Obat ini hanya dapat mengatasi infeksi yang disebabkan oleh bakteri. Doxycycline tidak dapat bekerja jika infeksi disebabkan oleh virus seperti pilek dan flu. Obat ini sebaiknya dikonsumsi dalam keadaan lambung kosong, minimal 1 jam sebelum makan atau 2 jam setelah makan. Jika terjadi sakit lambung, anda boleh mengkonsumsi obat ini bersamaan dengan makanan. Meskipun begitu, doxycycline tidak dapat bekerja dengan baik jika dikonsumsi berbarengan dengan makanan atau minuman yang mengandung tinggi kalsium. Obat ini paling baik disimpan pada suhu ruangan. Jauhkan dari paparan sinar matahari langsung dan jangan menyimpannya pada tempat yang lembab.


Dosis doxycycline untuk orang dewasa
  • Dosis doxycycline oral 200 mg pada hari pertama terapi (diberikan 100 mg setiap 12 jam atau 50 mg yang diberikan setiap 6 jam) lalu diikuti dengan dosis rumatan 100 mg/hari. Dosis rumatan dapat diberikan dalam dosis tunggal atau 50 mg setiap 12 jam. Dalam terapi infeksi yang lebih berat dianjurkan 100 mg setiap 12 jam.


Dosis doxycycline untuk anak - anak
  • Dosis doxycycline yang dianjurkan untuk pasien anak yaitu 2 - 5 mg/kg/hari dibagi dalam 1 - 2 dosis, tidak lebih dari 200 mg per hari.


Efek samping

Sama seperti obat - obatan lain, doxycycline juga memiliki efek samping. Tetapi, tidak semua orang dapat merasakan efek samping dari penggunaan obat doxycycline. Efek samping yang terjadi akibat penggunaan doxycyline dapat berkisar dari ringan hingga sedang, tergantung dari kondisi pasien.

Beberapa efek samping yang dapat terjadi akibat penggunaan doxycycline adalah :
  • Mual dan diare ringan.
  • Sakit perut.
  • Ruam kulit ringan atau gatal.
  • Vagina gatal atau mengeluarkan cairan.




Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search