Sunday, December 16, 2018

Perut Buncit Sumber Berbagai Penyakit

Perut Buncit Sumber Berbagai Penyakit



Jika dahulu ada yang mengatakan bahwa orang yang memiliki perut buncit berarti hidupnya makmur, hal tersebut tidak berlaku pada era modern ini. Disamping dapat membuat anda merasa tidak nyaman, dan kesulitan mendapatkan ukuran celana yang pas, ternyata perut buncit dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan bagi tubuh anda. Pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai bahayanya memiliki perut buncit dan cara menghilangkan perut buncit.

Perut buncit disebut juga obesitas perut atau obesitas sentral. Penyebab perut buncit adalah karena adanya penumpukan lemak pada bagian perut. Lemak terdiri dari 2 macam, yaitu lemak subkutan dan lemak visceral. Lemak subkutan adalah lemak yang berada dibawah kulit. Lemak ini terlihat dan dapat dirasakan dengan cara dicubit. Sedangkan lemak visceral adalah lemak yang berada disekita organ dalam tubuh. Lemak ini diketahui membungkus organ - organ dalam tubuh seperta rongga perut, pankreas, usus, dan hati.

Untuk mengidentifikasi perut buncit, dapat dilakukan dengan cara mengukur lingkar pinggang. Seseorang dapat dikatakan memiliki perut buncit jika memiliki lingkar pinggang 88 cm bagi wanita dan 102 cm bagi pria. Jika anda mengalami gejala perut buncit, anda harus waspada karena ada sejumlah risiko penyakit yang siap menyerang anda. 

Berikut ini adalah beberapa risiko penyakit yang dialami oleh orang yang memiliki perut buncit, yaitu :

  • Serangan jantung. Lemak visceral diketahui dapat menyebabkan terjadinya serangan jantung. Lemak visceral merupakan produsen racun tubuh yang bekerja aktif, bukan hanya disimpan. Didalam lemak visceral terkandung komponen kimia yang disebut sitokin. Komponen kimia ini adalah zat yang mampu meningkatkan risiko anda mengalami penyakit jantung. Tingginya lemak visceral juga sering dikaitkan dengan tingginya kadar kolestrol jahat (LDL) dalam tubuh. LDL yang berlebihan dapat menyebabkan timbulnya plak pada pembuluh darah. Plak inilah yang menyumbat aliran darah dan menyebabkan serangan jantung.
  • Diabetes tipe 2. Tumpukan lemak visceral dalam tubuh juga dapat mengganggu kerja insulin didalam tubuh, yang dapat meningkatkan risiko terkena penyakit diabetes tipe 2. Hal tersebut dapat terjadi meskipun anda tidak memiliki riwayat keluarga yang mengidap diabetes.
  • Tekanan darah tinggi. Hasil penelitian mengemukakan bahwa lemak visceral dapat meningkatkan risiko terjadinya hipertensi sebesar 22%, dibandingkan dengan mereka yang tidak memiliki perut buncit. Selain itu, lemak visceral ini juga dapat meningkatkan tekanan darah dengan mempengaruhi kondisi ginjal.
  • Kanker. Diantara tumpukan lemak visceral akan dihasilkan senyawa yang bernama sitokin. Senyawa ini akan memicu peradangan didalam tubuh. Peradangan inilah yang memicu berubahnya sel sehat menjadi sel kanker. Jenis kanker yang paling sering terjadi akibat perut buncit adalah kanker payudara dan kanker kolorektal.

Beberapa Tips Mengatasi Perut Buncit

  • Rutin mengkonsumsi smoothie setiap pagi. Minum smoothie dapat menjadi pemicu semangat untuk memulai hari. Minuman smoothie dapat dibuat dari buah - buahan yang bermanfaat bagi tubuh seperti semangka atau nanas. Smoothie semangka kaya akan asam amino dan berkhasiat untuk mengurangi lemak tubuh dan merampingkan masa otot.
  • Makan dengan porsi sedikit. Jika biasanya kamu makan berat sebanyak 3 kali sehari, cobalah untuk mengurangi porsi makan kamu, tetapi dengan intensitas yang lebih sering misalnya tiap 2 jam atau 3 jam.
  • Kurangi produk susu. Susu dapat menyebabkan perut kembung karena gas, khususnya bagi mereka yang sensitive terhadap laktosa.
  • Konsumsi makanan yang mengandung potassium. Makanan yang kaya akan potassium seperti mangga, alpukat, dan papaya memiliki manfaat yaitu dapat meredakan perut kembung. Hal ini karena potassium merupakan diuretic alami yang membantu mengurangi timbunan air didalam perut.
  • Rutin berolahraga. Olahraga bermanfaat untuk membakar lemak tubuh dan olahraga juga efektif untuk menghilangkan perut buncit akibat kelebihan lemak. Anda dapat melakukan olahraga kardio seperti lari sprint, jogging, push up, dan sit up.
  • Rutin mengkonsumsi air putih. Air putih memiliki khasiat yaitu membuang racun dari dalam tubuh melalui urine.


Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com



Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search