Sunday, January 13, 2019

Menjaga Kesehatan Kulit Saat Kehamilan

Menjaga Kesehatan Kulit Saat Kehamilan



Memiliki keluarga yang harmonis dan bahagia adalah impian semua orang, apalagi ditambah dengan memiliki anak-anak yang tumbuh sehat dan cerdas. Pasti family goals banget dech pokoknya. Tetapi, terkadang untuk sebagian wanita yang kebetulan sedang hamil, banyak sekali yang mereka keluhkan, terutama perubahan pada kondisi kulit mereka. Antara senang dan ga senang ya moms, senangnya karena akan mendapat momongan yang uda lama didambakan, tapi yang bikin bete biasanya ada perubahan fisik yang cukup mencolok nih, terutama pada kulit wajah.

Pada saat hamil, biasanya kulit wajah lebih sensitif dan ada aja yang dikeluhkan. Misalnya, yang awalnya tidak berjerawat tiba menjadi berjerawat dan ga sembuh-sembuh. Atau bahkan ada yang tiba-tiba muncul flek hitam di wajahnya. Hendak dilakukan tindakan oleh dokter kecantikan, tapi belum bisa karena nanti obat-obatan dan tindakan yang akan dilakukan khawatirnya akan berpengaruh pada bayi di dalam perut. Tapi apapun keluhan yang muncul saat hamil, harus dinikmati ya moms agar ibu dan bayi yang di dalam perut tidak ikutan stress ya.

Beberapa perubahan kulit yang paling sering terjadi pada ibu hamil di antaranya adalah:


·    Stretch Mark, berupa garis-garis merah muda atau kemerahan yang ada di bawah perut. Stretch mark ini hampir terjadi pada 80-90% dari semua wanita hamil.

·      Chloasma, yaitu bercak atau garis berwarna gelap yang terdapat di wajah yang dialami wanita hamil akibat perubahan hormon, disebut mask of pregnancy. Pigmentasi ini dikarenakan produksi melanin berlebih oleh sel pigmen melanocyte. Daerah yang paling umum terkena adalah dahi, pipi bagian atas, hidung dan dagu.

·   Jerawat, akibat sekresi hormon ekstra yang terjadi selama kehamilan dapat menyebabkan kelenjar minyak memproduksi minyak berlebih sehingga memicu timbulnya jerawat.

·  Varises, merupakan kelainan pada pembuluh darah balik (vena) yang berfungsi untuk mengangkut darah sisa metabolisme dari seluruh jaringan tubuh dan kembali ke jantung. Perubahan ini sering terjadi pada kulit karena tubuh ibu hamil sedang mengompensasi aliran darah ekstra untuk si jabang bayi di dalam rahim. Bagi ibu hamil yang keluarganya memiliki riwayat varises, pada umumnya akan lebih rentan untuk mengalami varises juga.

Bagi ibu hamil yang sedang mengalami masalah dengan kulit (terutama kulit wajah), sebaiknya lebih berhati-hati untuk menggunakan produk-produk yang beredar di pasaran. Jangan cepat percaya dengan yang namanya mitos dan apa yang dibilang orang, langkah terbaik adalah dengan mengkonsultasikan dengan dokter kandungan anda apakah produk atau makanan tertentu yang akan digunakan ini aman untuk ibu hamil dan janin apa tidak.

Berikut adalah langkah sederhana dan alami yang dapat dilakukan oleh ibu hamil untuk menjaga kesehatan kulit (terutama bagian wajah) agar tetap cantik dan sehat saat hamil, diantaranya:


1)      Melembabkan Dengan Minyak Vitamin E

Lotion atau minyak yang mengandung vitamin E seperti pada minyak zaitun, bagus untuk membantu melembabkan kulit ibu hamil. Oleskan pada bagian kulit yang berpotensi terdapat stretch mark dan untuk mengurangi rasa gatal di bagian perut ibu hamil.

2)      Pilihlah Makanan Yang Kaya Vitamin C

Vitamin C sangat bagus untuk pembentukan kolagen dan berfungsi untuk melindungi sel dari kerusakan radikal bebas. Vitamin C ini bisa didapat dari aneka buah-buahan ya moms. Agar ibunya sehat, dan bayi di perut juga ikutan sehat.

3)      Makanlah Makanan Yang Mengandung Omega 3

Aneka jenis makanan yang mengandung Omega 3 ini sangat baik untuk regenerasi sel kulit ya moms. Biasanya sumber Omega 3 ini bisa kita temui pada telur, sayuran berwarna hijau tua, ikan salmon dan tuna.

4)      Perbanyak minum Air Putih

Moms, jangan lupa minum air putih yang banyak. Karena air putih sangat membantu untuk meningkatkan kelembaban kulit, sehingga kulit ibu hamil tidak sampai kering atau bahkan pecah-pecah ya moms.

5)      Olah raga

Ibu hamil memang sangat dianjurkan untuk banyak bergerak, terutama berjalan ya moms, karena hal ini untuk mengurangi kemungkinan terjadinya varises.

6)      Menjaga pola hidup sehat, dimulai dari konsumsi makanan dan minuman yang sehat

Bagi ibu hamil, menjaga asupan makanan dan minuman yang dikonsumsi hukumnya adalah WAJIB. Karena saat kondisi sedang hamil, yang harus diperhatikan bukan hanya kesehatan ibunya saja, tapi juga kesehatan janin yang ada di dalam perut. Hal ini harus dipahami oleh setiap ibu hamil. Perbanyak makan buah dan sayur yang kaya serat, kurangi makanan yang instant, stop merokok (bagi yang merokok) dan jauhi perokok aktif, jangan lupa perbanyak minum air putih setidaknya 11 gelas per hari agar kondisi kesehatan ibu dan janin tetap dalam kondisi sehat, tidak sampai kekurangan gizi.

7)      Gunakan moisturizer (Pelembab)

Menggunakan moisturizer sangat dianjurkan bagi ibu hamil, karena moisturizer dapat membantu melembabkan kulit ibu yang sedang hamil. Moisturizer dapat digunakan di semua bagian tubuh yang terasa kering, bukan hanya wajah saja.


8)      Gunakan sabun wajah dengan kandungan pelembab tinggi

Saat hami, memang wanita tidak boleh menggunakan sembarang kosmetik atau bentuk perawatan tubuh lainnya. Semuanya harus dikonsultasikan dengan dokter kandungan terlebih dahulu, apakah akan berpengaruh pada janin di perut apa tidak. Termasuk untuk sabun wajah, dianjurkan agar menggunakan sabun bayi karena sabun bayi aman untuk kulit ibu hamil dan tidak punya kandungan kimiawi yang berbahaya.

9)      Menggunakan sunscreen

Menggunakan sunscreen bagi ibu hamil bertujuan untuk melindungi kulit dari paparan sinar ultraviolet. Karena wanita hamil cenderung lebih sensitif terhadap paparan sinar matahari, biasanya dampak yang ditimbulkan adalah berupa melasma (mask of pregnancy) berupa bercak hitam di wajah yang sulit untuk dihilangkan, meskipun masa kehamilan sudah selesai.

10)  Pada waktu mandi sebaiknya menggunakan air hangat untuk mengangkat sel-sel kulit mati pada kulit. Namun suhu air jangan terlalu panas karena bisa menghilangkan kelembapan kulit sehingga menjadi semakin kering

11) Jangan menggunakan sabun yang memiliki kandungan deodorant karena bisa menghilangkan kelembaban kulit.

Demikian tips bagi ibu hamil agar kulit terlihat tetap cantik dan sehat pada saat masa-masa kehamilan. Hamil bukan berarti harus pakai daster yang terlihat lusuh ya moms, wanita hamil juga harus tetap cantik dan sehat luar dalam. Karena cantik itu identitas.





Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com



Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search