Monday, May 13, 2019

Mengenal Penyakit Limfadenitis

Mengenal Penyakit Limfadenitis


Limfadenitis adalah kondisi dimana nodus limfa, jaringan yang membantu tubuh melawan penyakit, mengalami radang. Nodus limfa atau kelenjar limfa sendiri adalah organ kecil berbentuk oval yang mengandung sel imun untuk mnyerang dan membunuh benda asing, seperti virus. Mereka adalah bagian penting dalam system kekebalan tubuh.

Limfadenitis terdiri dari 2 jenis, yaitu :
  • Limfadenitis lokal. Ini adalah jenis yang paling umum terjadi. Limfadenitis lokal melibatkan satu atau beberapa nodus yang dekat dengan area dimana infeksi bermula. Contohnya, nodus yang membesar karena infeksi tonsil mungkin terasa di area leher.
  • Limfadenitis umum. Jenis infeksi nodus limfa ini muncul di dua atau lebih kelompok nodus limfa dan mungkin disebabkan oleh infeksi yang menyebar melalui aliran darah atau penyakit lain yang mempengaruhi seluruh tubuh.

Gejala utama limfadenitis adalah nodus limfa yang membesar. Nodus limfa dianggap membesar jika lebarnya sekitar 3,8 cm. 

Gejala yang disebabkan oleh salah satu atau sekelompok nodus limfa yang terinfeksi mungkin mencakup :
  • Nodus yang membesar secara mendadak.
  • Nodus yan gnyeri saat disentuh.
  • Nodus yang lunak.
  • Garis merah pada kulit disepanjang nodus.
  • Nodus bernanah.
  • Cairan yang mengalir dari nodus menuju kulit.
  • Gejala pernapasan bagian atas.

Limfadenitis muncul ketika satu atau lebih nodus limfa terinfeksi oleh bakteri, virus, atau jamur. Ketika nodus limfa terinfeksi, biasanya karena infeksi berawal dari bagian tubuh lainnya. Pengobatan penyakit radang nodus limfa ditentukan berdasarkan penyebabnya. Dalam beberapa kasus, tidak ada pengobatan yang dibutuhkan. Jika pengobatan diperlukan, pengobatan mungkin beragam dari pengobatan diri sendiri hingga operasi dan terapi lainnya. 

Pengobatan limfadenitis termasuk :
  • Antibiotik yang diberikan melalui mulut atau suntukan untuk melawan infeksi yang disebabkan oleh bakteri.
  • Obat untuk mengontrol nyeri dan demam.
  • Obat untuk mengurangi bengkak.
  • Operasi untuk menyerap nodus limfa bernanah.




Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com


Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search