Pertumbuhan gigi bayi
umumnya baru akan terlihat antara usia 4 - 7 bulan. Salah satu tanda terjadinya
pertumbuhan pada gigi bayi adalah mulai dari produksi air liur yang lebih
banyak dari sebelumnya, hingga rangsangat untuk menggigit berbagai benda
disekitarnya. Ibu tidak perlu resah ataupun gelisah ketika bayi anda menggigit
apapun yg ada disekitarnya, karena hal tersebut lumrah terjadi dikarenakan
ketika tumbuh gigi, biasanya gusi bayi akan terasa gatal. Anda hanya perlu
mengawasinya agar bayi tidak menggigit hal - hal yang membahayakan. Waktu
pertumbuhan gigi antara satu bayi dengan bayi lainnya memiliki perbedaan dan
tidak selalu sama. Untuk itu, ibu tidak perlu khawatir jika anaknya belum mengalami
tanda - tanda pertumbuhan gigi walaupun sudah masuk waktunya.
Untuk membantu
merangsang proses pertumbuhan gigi bayi, anda dapat membantu merangsang
pertumbuhan gigi bayi dengan MPASI yang memiliki tekstur bervariasi. Bayi
memang membutuhkan bantuan anda untuk makan, tetapi seiring dengan bertambahnya
usia bayi, ia harus mulai diajari cara makan sendiri. Anda dapat memulainya
dengan memberikan finger food. Finger food merupakan makanan yang bisa langsung
dimakan oleh bayi dengan cara menggenggam. Pemberian makan dengan finger food
bertujuan untuk melatih kemampuan motorik halus pada bayi serta melatih
kemandirian pada bayi untuk makan sendiri.
Berikut ini merupakan
beberapa rekomendasi finger food yang dapat anda coba untuk melatih kemampuan
motorik halus pada bayi, yaitu :
1. Sayuran rebus
Sayuran bisa menjadi
bahan finger food untuk bayi dan sangat direkomendasikan. Hal ini dikarenakan
sayuran mengandung banyak nutrisi yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan
bayi. Anda dapat memilih sayuran seperti wortel kentang, ubi, atau brokoli.
Potonglah ukuran sayuran menjadi lebih kecil sehingga mudah digenggam oleh bayi
anda. Lau, rebuslah sayuran tersebut hingga teksturnya menjadi lunak dan mudah
ditelan oleh bayi.
2. Buah yang teksturnya halus
Buah yang sudah matang
memiliki daging buah yang lunak. Hal ini menjadikan buah - buahan sebagai
makanan yang cocok dimakan oleh bayi dengan tangannya sendiri. Anda dapat
menyiapkan buah pisang, semangka, pepaya, mangga, dan alpukat. Selain dapat
mengenalkan rasa yang enak pada bayi, buah - buahan juga dapat memenuhi
kebutuhan vitamin dan gizi pada bayi.
3. Telur orak arik
Telur merupakan sumber
protein yang sangat baik dan dapat dijadikan finger food yang sangat
direkomendasikan untuk bayi. Meskipun memiliki banyak nutrisi, anda harus
memastikan terlebih dahulu bahwa anak anda tidak mengalami alergi telur.
4. Tahu
Selain telur, tahu
juga bisa menjadi sumber protein yang baik bagi bayi. Tahu sangat baik
dijadikan finger food untuk bayi karena memiliki tekstur yang lembut sehingga
mudah untuk dimakan.
Jangan lupa follow akun sosial media kami di: