Tuesday, January 7, 2020

Ketahui Manfaat Masker Pisang Untuk Kesehatan Rambut

Ketahui Manfaat Masker Pisang Untuk Kesehatan Rambut


Pisang merupakan salah satu buah yang sudah sangat dikenal oleh masyarakat Indonesia. Buah yang satu ini memiliki tekstur yang lembut serta rasa yang manis dan sering diolah menjadi berbagai macam makanan seperti pisang goreng, keripik pisang, pisang rebus, dan sebagainya. Bagian lain dari pohon pisang juga bisa dimanfaatkan seperti daun pisang yang sering dijadikan pembungkus makanan dan jantung pisang yang sering diolah menjadi sayur. Ternyata, manfaat pisang tidak berhenti sampai disitu saja. Selain dapat diolah menjadi makanan dan minuman, buah pisang ternyata juga bisa dimanfaatkan sebagai masker rambut yang berguna untuk menjaga kesehatan rambut supaya rambut lebih indah dan kuat.

Seperti yang telah kita ketahui, pisang merupakan salah satu jenis buah yang sangat kaya akan manfaat. Buah pisang diketahui memiliki kandungan nutrisi dan vitamin yang cukup tinggi. Satu buah pisang, biasanya mengandung kalium dan vitamin B yang cukup tinggi. Buah pisang juga diketahui memiliki kandungan silika. Silika sendiri merupakan senyawa mineral yang dapat diolah menjadi silikon. Silikon merupakan unsur kimia yang dapat membuat rambut anda lebih tebal dan kuat. Karena bauh pisang memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan rambut, buah pisang pun dapat digunakan sebagai masker rambut anda.

Berikut ini merupakan beberapa manfaat yang bisa anda peroleh jika menggunakan buah pisang sebagai masker rambut, yaitu :

1. Membantu mengurangi ketombe

Salah satu manfaat yang bisa anda dapatkan dari penggunaan masker pisang pada rambut anda adalah dapat membantu mengurangi ketombe. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Avicenna journal of medical biotechnology, buah pisang diketahui mengandung senyawa yang berguna untuk kesehatan rambut yaitu anti oksidan dan antibakteri. Seperti yang sudah kita ketahui bersama bahwa ketombe pada rambut biasanya disebabkan oleh kulit kepala yang terlalu kering atau berminyak dan jamur yang memakan minyak pada kulit kepala orang dewasa. Penggunaan masker pisang yang mengandung senyawa antibakteri tersebut diketahui bisa membantu mengurangi pertumbuhan jamur di kulit kepala. Selain itu, masker pisang juga dapat menjaga keseimbangan kelembapan kulit kepala, sehingga ketombe anda pun bisa berkurang.

2. Rambut lebih berkilau

Selain dapat mengurangi ketombe, masker pisang juga bisa membuat rambut menjadi lebih indah dan berkilau. Hal ini karena tingginya kandungan antioksidan didalam buah pisang sehingga dapat membuat rambut anda tidak kusam lagi. Selain itu, kandungan antioksidan yang ada pada buah pisang juga dapat melindungi rambut dari bahaya radikal bebas yang dihasilkan oleh polusi dan paparan sinar matahari.

3. Membantu mempercepat pertumbuhan rambut


Rambut rontok merupakan salah satu masalah yang sering dihadapi . Tetapi, kini anda tidak perlu khawatir. Karena, masker pisang diketahui juga dapat mengatasi masalah kerontokan rambut. Hal ini karena masker pisang memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi sehingga dapat mempercepat proses pertumbuhan rambut. Antioksidan yang terdapat pada masker pisang akan meresap pada kulit kepala anda dan membuat folikel rambut anda menjadi lebih kuat serta dapat mengurangi stress oksidatif yang membuat rambut anda menjadi cepat rontok.



Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:
Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search