Friday, February 7, 2020

Mengenal Beberapa Jenis Sariawan Dan Cara Mengatasinya

Mengenal Beberapa Jenis Sariawan Dan Cara Mengatasinya


Sariawan merupakan salah satu jenis gangguan kesehatan yang terjadi pada mulut yang paling sering ditemui. Sariawan diketahui mempengaruhi sekitar 10% dari populasi manusia yang ada didunia. Sariawan atau stomatitis aftosa merupakan suatu kelainan yang terjadi pada selaput lendir mulut yang berupa luka terbuka dan berwarna putih kekuningan serta memiliki permukaan yang agak cekung. Kondisi ini bisa menyebabkan timbulnya rasa perih dan nyeri ketika ada makanan atau minuman yang mengenai luka tersebut. Ada beberapa hal yang bisa memicu timbulnya sariawan seperti tidak sengaja tergigit saat mengunyah makanan, mengkonsumsi makanan atau minuman panas, alergi, kekurangan vitamin C, kelainan pencernaan, kebersihan mulut yang tidak terjaga, dan berbagai penyebab lainnya.

Sariawan sendiri terbagi menjadi dua jenis, yaitu aphthous stomatitis (sariawan biasa) dan herpes stomatitis (herpes mulut).


Tanda dan gejala yang muncul pada sariawan tergantung pada jenisnya, yaitu :

1. Aphthous stomatitis

Sariawan jenis aphthous stomatitis merupakan jenis sariawan yang tidak menular dan yang paling sering terjadi. Sariawan jenis ini ditandai dengan timbulnya luka yang berbentuk oval atau bulat. Pada bagian tengah luka, biasanya memiliki warna keputihan atau kekuningan dengan tepi yang berwarna kemerahan. Sariawan dapat muncul di semua jaringan lunak yang ada didalam mulut seperti di bawah lidah, didalam pipi atau bibir, di dasar gusi, atau pada langit - langit mulut. Sebelum luka sariawan muncul, anda biasanya akan mengalami kesemutan atau sensasi panas selama 1 sampai 2 hari.

2. Herpes stomatitis

Herpes stomatitis atau herpes mulut merupakan jenis sariawan yang ditandai dengan munculnya lepuhan atau lentingan yang berisi carian dan dapat pecah bila digaruk. Sebelum bibir atau mulut melepuh, biasanya ditandai dengan munculnya rasa gatal dan nyeri pada area kulit yang akan mengalami lepuhan dan sekitarnya. Anda juga bisa mengalami kesemutan atau sensasi panas pada area dimana lepuhan tersebut akan muncul. Herpes mulut sering muncul di bawah hidung, di sudut bibir, atau di bawah dagu. Herpes mulut disebabkan oleh virus herpes kompleks dan dapat menyebar melalui air liur orang yang terinfeksi.

Selain itu, virus herpes kompleks juga bisa menyebar ketika lentingan pecah dan mengenai orang lain. Virus herpes kompleks tidak hanya menyebar di area mulut saja, tetapi juga dapat menyebar ke bagian tubuh lain seperti mata dan alat kelamin. Setelah infeksi pertama, virus herpes komleks biasanya akan tertidur didalam tubuh orang yang terinfeksi. Kemudian, jika orang tersebut sering berada ditempat yang panas, sering terpapar matahari, dan mengalami kelelahan, maka virus tersebut dapat aktif kembali. Virus ini sering menyerang orang yang memiliki sistem imun atau kekebalan tubuh yang lemah seperti pada para penderita HIV atau AIDS.

Untuk mengatasi sariawan, anda bisa melakukan beberapa jenis pengobatan, baik secara medis maupun secara alami.


Berikut ini merupakan beberapa pengobatan yang bisa anda lakukan untuk mengobati sariawan, yaitu :
  • Minum obat pereda nyeri
  • Obat antivirus
  • Berkumur dengan air garam
  • Kompres dingin
  • Hindari mengkonsumsi makanan yang dapat memicu sariawan




Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kesehatan keluarga anda. Kini, tak perlu repot lagi antri untuk berobat. Segera Download Aplikasi Rusabook sekarang juga. 

Jangan lupa follow akun sosial media kami di:



Bila ada pertanyaan bisa email ke : info@rusabook.com dan kunjungi website kami di http://www.rusabook.com

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search